Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Mengawali Awal Tahun Baru 2013, Tarif Listrik Naik 4,3 Persen

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/'></a>
LAPORAN:
  • Selasa, 01 Januari 2013, 09:43 WIB
Mengawali Awal Tahun Baru 2013, Tarif Listrik Naik 4,3 Persen
ilustrasi/ist
rmol news logo . Mengawali awal tahun 2013, mulai hari ini (Selasa, 1/1), tarif dasar listrik (TDL) naik. Tarif baru ini akan diberlakukan tiap tiga bulan sekali hingga mencapai 15 persen.

Untuk kenaikan pertama, TDL naik 4,3 persen. Setelah tiga bulan, sekitar bulan April, akan naik lagi hinga di akhir tahun mencapai 15 persen.

Direktur Utama PLN Nur Pamudji mengklaim, kenaikan TDL ini bisa menghemat alokasi subsidi listrik pada 2013 senilai Rp 14,9 triliun. Nur juga mengklaim kenaikan TDL tidak akan membebani rakyat kecil. Sebab, keputusan itu hanya berlaku untuk pelanggan PLN dengan daya di atas 1.300 watt, dan bagi pelanggan dengan daya 450 watt dan 900 watt dibebaskan dari kenaikan TDL.

Meski naik 15 persen, pemerintah juga mengklaim bahwa biaya ini masih murah bila dibandingkan dengan Singapura, Malaysia, dan Filipina.

Ke depan, pemerintah pun berencana akan mengurangi subsidi listrik secara bertahap. Bahkan pelanggan 900 VA pun tidak dapat subsidi lagi ketika daya beli pelanggan sudah tinggi. [ysa]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA